Cara Aman Angkut Sepeda Pakai Mobil, Pakar Safety Berikan Tips Begini

Parwata,Muslimin Trisyuliono - Selasa, 29 Desember 2020 | 15:00 WIB

Bawa sepeda naik mobil biar bisa gowes di tempat baru boleh saja, tapi perhatikan dulu saran dari pakar safety ini. (Parwata,Muslimin Trisyuliono - )

Otomania.com - Mau angkut sepeda di mobil dengan aman, ikuti tips dari pakar safety

Mau mengisi liburan dengan gowes sepeda dan mengangkutnya dengan menggunakan mobil.

Menggunakan rak sepeda atau biasa disebut bike rack bisa dijadikan salah satu cara.

Yakni mengangkut sepeda tersebut yang posisinya ditempatkan di atas atau di bagian buritan mobil.

Kegiatan gowes ditempat baru atau wisata seperti bukit menjadi pilihan menarik untuk meningkatkan imunitas tubuh ditengah Pandemi Covid-19 ini.

Baca Juga: Ninja ZX-25R ABS SE Harus Hormat , Sepeda Gowes Kawasaki Ini Harganya Lebih Mahal

Nah sebelum memulai perjalanan, ada beberapa hal yang harus diperhatikan buat gowes mania supaya aman berkendara membawa sepeda kesayangan.

Jusri Pulubuhu, Training Director Jakarta Defensive Driving Consulting (JDDC) mengatakan.

Buat yang membawa sepeda di atas mobil pribadi pastikan tingginya tidak lebih dari 2,1 meter.

Kemudian jika membawa di belakang mobil usahakan jangan melebihi dimensi lebar mobil, karena bisa membahayakan pengguna jalan lainnya.