Desain Unik! Khas Bentuk Kymco Tahun 2000-an, Berikut Harga dan Spesifikasi Kymco GP125

Harry,Parwata - Selasa, 14 Juli 2020 | 11:00 WIB

Kymco GP 125i dan X-Town 250i (Harry,Parwata - )

Otomania.com - Kymco GP125 diperkenalkan oleh PT Smart Motor Indonesia pada Sabtu (11/7/2020) di Jakarta.

Untuk harganya, oleh  APM Kymco di Indonesia, skutik yang satu ini ditawarkan sebesar Rp 21,5 juta (on the road Jakarta).

Jika melihat desain tampilannya, Kymco GP125 ini mengingatkan pada desain khas Kymco di tahun 2000-an.

"Salah satunya Kymco Trend 125. kala itu Trend 125 memecahkan rekor MURI 100 jam Jakarta-Bali tanpa matikan mesin," kata Marwan, GM Marketing Kymco Indonesia.

"Karena itulah Kymco menghadirkan produk serupa, dengan pembaruan pada sistem bahan bakar menjadi injeksi," sambungnya.

Baca Juga: Kymco Gandeng Perusahaan Ojek Online Untuk Hadirkan Skuter Listrik, Bakal Dijual Massal Juga?

Harry/Gridoto.com
Bodi depan Kymco GP125

Kymco GP125 sendiri dihadirkan sebagai skutik yang siap untuk digunakan beraktifitas harian.

Dilihat dari desainnya memang khas skutik Taiwan tahun 2000-an kental banget.

Dari desainnya, bagian yang paling unik yaitu enggak ada sepakbor depan tuh. Wah iya juga ya?

Itu karena desain bodi depannya meruncing panjang sampai menutupi atas roda depan. Unik juga ya?

Dan kalau kita melongok ke kolong, ternyata ada plastik yang berfungsi menahan kotoran dari roda depan dan tertutup rapat tuh.

Harry/Gridoto.com
Lampu depan Kymco GP125