Bisa Jadi Inspirasi, Mobil dan Sistem Ujian SIM di Daan Mogot Dimodifikasi Biar Aman Dari Covid-19

Parwata - Sabtu, 13 Juni 2020 | 15:00 WIB

Minimalisir kontak fisik, mobil ujian praktek SIM dipasangi sekat akrilik. (Parwata - )

Otomania.com - Satpas SIM Daan Mogot menerapkan protokol kesehatan Covid-19 pada mobil ujian praktek yang digunakanya.

Dalam mobil ujian praktek yang digunakan pemohon tersebut, diberikan sekat untuk meminimalisir kontak fisik.

Melansir dari TribunJakarta.com, Kasie SIM Ditlantas Polda Metro Jaya, Kompol Lalu Hedwin saat dikonfirmasi, Jumat (12/6/2020), mengatakan.

"Sistem uji praktek kendaraan sudah sesuai protokol kesehatan. Kami melengkapi peralatan sarana dan prasaarana yang sesuai dengan protokol kesehatan. Untuk sekatnya itu gunakan bahan seperti akrilik," kata Kompol Lalu Hedwin.

Baca Juga: Viral Foto Rombongan Ojol Pakai Partisi di Punggung, Kadishub DKI Cuma Bilang Begini

Hedwin mengatakan penerapan sekat di dalam mobil ujian praktek sudah sejak awal Juni ini.

Namun masih sebatas untuk kendaraan pribadi saja.

"Untuk truk dan bus masih dipersiapkan, akan dibuat bertahap," kata Hedwin.

Hedwin menjelaskan, selain pemasangan sekat ada beberapa hal lain yang diterapkan Satpas SIM Polda Metro Jaya di masa pandemi Covid-19 ini untuk meminimalisir kontak fisik.

Baca Juga: Tangkal Covid-19, Grab Bikin Partisi Akrilik Penyekat Antara Diver Ojol dan Penumpang, Berikut Bentuknya