Lagi-lagi Polisi Gadungan Kibulin Bocah, Honda Vario dan HP Sukses Dirampas, Pakai Ancaman Tembak Segala

Parwata - Selasa, 2 Juni 2020 | 12:30 WIB

Ilustrasi - Pelaku Begal (Parwata - )

Jadi begal yang ngaku polisi itu bilang kalau saudara anak saya kena bacok," ujarnya.

Saat itu, korban yang percaya begitu saja akhirnya mengikuti sepeda motor pelaku hingga ke kawasan Green Lake Tangerang.

Disanalah terjadi pembegalan motor dan ponsel milik korban.

Baca Juga: Sopir Truk Lintas Sumatera Lapor Polisi Setelah Dianiaya Begal, Dua Langsung Ditangkap, Tiga Orang Buron

"Pas dekat kantor pemasaran Green Lake, saudara saya handphonenya diminta, terus diancam kalau teriak katanya mau ditembak. Terus motor langsung dibawa kabur," ujarnya.

Dia menambahkan, menurut pengakuan korban, pelaku dalam kejadian begal itu berjumlah empat orang.

"Pokoknya pas sampai Green Lake enggak lama ada dua orang lagi temen si begal itu nyamperin. Jadi total empat orang pas di lokasi kejadian," ucap dia.

Atas kejadian ini, ia menyebut korban sudah membuat laporan kepolisian.

Artikel ini telah tayang di Tribunjakarta.com dengan judul "Remaja Dibegal Rampok Mengaku Anggota Polisi di Cengkareng, Sepeda Motornya Dibawa Kabur".