Truk Damkar Ngebut ke Lokasi Sesuai Laporan Warga, Ternyata Kena Prank Hari Lebaran, Polisi Kini Buru Pelaku

Adi Wira Bhre Anggono - Selasa, 26 Mei 2020 | 15:30 WIB

ILUSTRASI. (Dalam foto: Petugas Damkar Solo tiba di lokasi pembakaran motor di barat Solo Square, Jalan Slamet Riyadi, Kecamatan Laweyan, Solo, Minggu (2/6/2019).). (Adi Wira Bhre Anggono - )

Otomania.com - Seorang warga nekat melakukan prank terhadap Dinas Pemadam Kebakaran (damkar) dengan memberikan laporan kejadian kebakaran palsu.

Laporan palsu dari orang yang tak bertanggung jawab ini menimpa tim Dinas Pemadam Kebakaran Kota Solo di hari ke-2 Idul Fitri, Senin (25/5/2020).

Melansir dari TribunSolo.com, Kejadian bermula saat tim mendapatkan laporan kebakaran pukul 09.35 WIB dari seseorang yang bernama Sugiyono.

Laporan tersebut berisi sebuah rumah di sekitar jalan Slamet Riyadi No 327, sebelah barat RS DKT terjadi kebakaran.

Baca Juga: Kakek-kakek Ditabrak Pemotor Malah Motornya yang Kebakaran, Meninggal Dunia Usai Dibawa ke RS

Sumber api yang terbakar berasal dari dapur rumah tinggal.

Setelah ditindaklanjuti ternyata tidak terjadi kebakaran seperti yang dilaporkan.

Padahal saat itu sudah ada sejumlah sejumlah mobil Damkar Solo dan banyak petugas serta relawan ke lokasi.

Kepala Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Solo, Sutarjo ia membenarkan laporan palsu tersebut.

Bahkan pihaknya melaporkan laporan palsu tersebut kepolisian.