Otomania.com - Seorang sopir mobil pikap alami kecelakaan di Jembrana Bali, Pikap Mitsubishi L300 tunggangannya terguling Sampai rusak bagian atasnya.
Kecelakaan lalu lintas itu terjadi di kawasan Lingkungan Bilukpoh Kangin, Kelurahan Tegalcangkring Kecamatan Mendoyo, Jembrana, Selasa (12/5/2020).
Kecelakaan diakibatkan sopir pick up Mitsubishi L300 bernopol L 9080 BR mengantuk.
Dalam peristiwa kecelakaan sopir selamat, hanya saja kendaraan yang dikemudikan mengalami kerusakan di bagian atas body depan.
Kasatlantas Polres Jembrana, IPTU Shinta Ayu Pramesti mengatakan, kecelakaan terjadi sekira pukul 11.50 Wita.
Kecelakaan tepat terjadi di Jalan Raya Denpasar-Gilimanuk, kilometer 85-86 Lingkungan Bilukpoh Kangin, Kelurahan Tegalcangkring, Kecamatan Mendoyo.
Kecelakaan ini merupakan kecelakaan tunggal karena pengemudi tak bisa mengontrol laju kendaraan karena mengantuk tapi memaksakan.
"Untuk pengemudi atas nama Agus Sunarto, 46 tahun asal Sragen Jawa Tengah.
Kecelakaan murni karena kesalahan pengemudi, dimana mengantuk, tapi tetap mengemudikan kendaraannya," ucap Shinta, dikutip dari Tribun Bali.
Dari penjelasan Shinta, kendaraan pikap mengalami pecah kaca di bagian depan dan body pick up penyok.
Diperkirakan kerugian akibat kejadian ini sekitar Rp 5 juta.
"Pengendara selamat. Hanya memang kerusakan di bagian kaca depan dan body kendaraan penyok," jelasnya.
Menurut Shinta, dari informasi pengemudi, awalnya kendaraan pikap, bergerak dari arah Denpasar menuju ke Gilimanuk pada jalurnya jalan beraspal baik, cuaca cerah, siang hari.
Baca Juga: Tukang Ojek Rompi Oranye Bersimpah Darah, Jenazah Ditemukan di Selokan, Motor Korban Lenyap
Nah, pada saat memasuki jembatan Bilukpoh dan jalan menikung ke kanan tiba -tiba kendaraan oleng dan terguling ke kanan.
"Sekali lagi ditegaskan ini karena sopir mengantuk. Kami juga sudah mendatangi TKP dan menolong korban.
Kami juga mengamankan BB dan TKP serta pengaturan lalu lintas kendaraan," bebernya.
Artikel ini telah tayang di Tribun-bali.com dengan judul "Diduga Sopir Ngantuk, Mobil Pick Up Oleng Hingga Terguling di Bilukpoh Jembrana".