MX King 150 dan MX 150
Tahun 2015 Yamaha kembali melahirkan generasi terbaru dari MX series.
Kali ini ada dua tipe yang dihadirkan yakni MX King 150 dan MX 150.
Baca Juga: Yamaha Lexi Dipasang Sayap Samping Custom, Sukses Bikin Tampilannya Lebih Sporty
Secara garis besar desain keduanya memang mirip, yakni dengan bodi yang makin berotot dan modern.
Perbedaan dari kedua tipe ini adalah pada MX King 150 dibekali LED DRL, semetara MX 150 rumah lampu DRL tersebut diganti menggunakan semacam kisi-kisi udara.
Selain itu foot step depan milik MX King 150 bisa ditekuk ke atas layaknya motor sport, sementara MX 150 masih konvensional.
Yup, Yamaha MX 150 memang diposisikan sebagai varian yang lebih murah dari MX King 150.
Baca Juga: Moda Transportasi Massal Beroperasi Kembali, Khusus Untuk Pejabat yang Bertugas
Pada generasi ini bebek super Yamaha ini punya kaki-kaki yang makin berotot dengan ban belakang berukuran 120/70-17 dan depan 70/90-17.
Untuk urusan performa baik MX King 150 serta MX 150 keduanya identik.
Kali ini dengan mesin injeksi berkapasitas 150 cc berpendingin cairan dengan 5-percepatan.
Dengan mesin ini power MX King dan MX 150 ini diklaim tembus 15,1 dk pada 8.500 rpm.