Wow! Astronaut Pertama dari Malaysia Jadi Kurir Antar Makanan, ke Planet Mana?

Adi Wira Bhre Anggono,Ahyan Putra - Jumat, 24 April 2020 | 21:15 WIB

Siapa Sangka, Astronaut Ini Jadi Kurir Makanan Pakai Honda EX-5 (Adi Wira Bhre Anggono,Ahyan Putra - )

Otomania.com - Kalau kamu tinggal di Malaysia, mungkin bisa beruntung diantari makanan oleh astronaut satu ini.

Dia adalah dr Sheikh Muszaphar, merupakan orang pertama dari Malaysia yang pergi ke luar angkasa. Astronaut beneran cuy!

Selain seorang astronaut, dr Sheikh Muszaphar juga merupakan pakar kesehatan di Malaysia.

Dan siapa sangka kalau dirinya juga merupakan pemilik salah satu restran ternama di Kuala Lumpur, yakni Restoran Rebung Dato Chef Ismail.

 Baca Juga: Tanpa Surat Ini Mobil Pribadi Tak Bisa Masuk Jateng Mulai 24 April 2020

Dr Sheikh membangun bisnisnya tersebut bersama Chef Ismail semenjak tahun 2003.

Cerita itu ia bagikan di akun Instagram @drsheikhmuszaphar miliknya dengan sebuah foto ia tengah beraksi menjadi kurir makanan.

Instagram @drsheikhmuszaphar
Siapa Sangka, Astronaut Ini Jadi Kurir Makanan Pakai Honda EX-5

Ia juga berbagi kisah perjalanannya selama membangun bisnis makanan ini.

“Saya ingat pergi ke Pasar Borong Selayang pada jam 4 pagi membeli makanan laut segar setiap hari selama enam bulan terakhir,” tulisnya.

 Baca Juga: Ini Resiko Terbesar yang Harus Dihadapi Jika Mudik Tak Dilarang

“Saya ingat mengirim Lemang, Rendang, dan Dodol di malam hari menjelang Hari Raya Idul Fitri selama dua tahun terakhir dan alhamdulillah setelah 17 tahun, Rebung masih berdiri kokoh dengan 80 staf meraih banyak Penghargaan - Makanan Melayu Terbaik selama lima tahun berturut-turut," tambahnya.

Uniknya kendaraan yang digunakan untuk mengantar makanan adalah Honda EX5 yang tampilannya mirip dengan Honda Astrea.

Untuk para penggemar Honda Astrea pasti langsung fokus sama motornya nih!

Honda EX5 tampil dengan desain kalem khas Astrea, termasuk dengan sayap depan yang lebarnya.

 Baca Juga: 7 Unit Mobil Misterius Parkir Lebih dari Setahun di Bandara Soetta, Keluar dari Sana Harus Bayar Hingga Ratusan Juta

Asyiknya sayap tersebut juga setia memakai bahan plastik dan berwarna putih, Astrea banget deh ini.

Tentu dengan beberapa ubahan ya, misalnya pada desain headlamp, lampu sein, serta knalpotnya.

Tapi aura Astrea masih terasa kental.

Nah kalau ngomongin mesin, tentu Honda EX5 lebih modern.

Menggunakan mesin SOHC berkapasitas 109,17 cc, pengabut bahan bakarnya tak lagi pakai karburator tapi berganti jadi injeksi.

Sebagai motor komuter, mesin Honda EX5 ini powernya sebesar 8,5 dk dengan torsi 8,6 m.

Cukup lah ya kalau hanya dipakai untuk mengantar makanan.