Bikin Cairan Disinfektan Sendiri Untuk Kendaraaan, Kenapa Enggak? Catat Nih Bahan dan Takarannya

Parwata,Naufal Nur Aziz Effendi - Selasa, 24 Maret 2020 | 19:50 WIB

Ilustrasi penyemprotan cairan disinfektan pada motor (Parwata,Naufal Nur Aziz Effendi - )

Otomania.com - Di tengah mewabahnya penyebaran virus Corona belakangan ini.

Menjaga kendaraan agar tetap steril dari kuman dan bakteri menjadi hal yang penting.

Pasalnya, baik itu motor maupun mobil sama-sama mempunyai bagian yang sering disentuh oleh tubuh kita.

Sehingga menjadikan rawan terpapar bakteri ataupun virus.

Baca Juga: Bus Sekolah DKI Jakarta Alih Fungsi, Antar-Jemput Tim Medis dan Pasien Corona

Contohnya saat kita mengendarai motor, tangan kita pasti memegang bagian handgrip, setang, sampai saklar-saklar.

Sama halnya ketika sedang mengemudikan mobil.

Kedua tangan tidak lepas dari bagian setir, tuas transmisi, tombol, audio, ganggang pintu, dan masih banyak lagi.

Nah, untuk menjaga agar bagian-bagian yang sering tersentuh tangan agar tetap steril, cairan disinfektan bisa menjadi solusinya.