Sssst.. Nih Jurus Rahasia Ngecat Bodi Motor Warna Candy, Kuncinya Ada di Under dan Top Coat

Isal,Parwata - Rabu, 28 Juni 2023 | 13:56 WIB

Pengecatan warna candy (Isal,Parwata - )

Otomania.com - Warna candy tone termasuk salah satu warna yang disukai sebagai warna bodi motor.

Kabanyakan warna candy tone yang diaplikasikan ke motor adalah warna merah dan juga warna lainnya.

Untuk bisa mendapatkan warna candy tone yang diharapkan, agar bisa keluar cara pengecatannya tidak bisa sembarangan.

Disampaikan oleh Samsudi Darmowiyono, owner workshop spesialis repaint body motor, Progress Paintshop

"Warna candy tone itu tercipta dari dua lapisan warna, yaitu under coat dan top coat," kata Samsudi Darmowiyono, dikutip dari GridOto.com.

Setelah dilapisi cat dasar atau epoxy, baru kalian timpa dengan under coat atau warna dasar.

Pria yang akrab disapa Om Hadi ini kasih contoh buat candy tone berwarna merah.

"Kalau warna candy tone merah, cat dasar atau under coatnya pakai warna pink metalic," jelas Om Hadi.

Baca Juga: Ganti Warna Kendaraan Pakai Stiker Perlu Ubah Data STNK? Polisi Berikan Jawaban Begini

youtube
Sebelum warna candy, body atau part motor harus dikasih warna dasar