Baca Juga: Kata Valentino Rossi, Keselamatan di MotoGP Bukan Cuma Helm Dan Baju Balap, Tapi Juga Karena Hal Ini
Ada penyesuaian aturan di bagian dimensi, sudut-sudut, dan radius part aerodinamika yang lebih ketat lagi.
Part aerodinamika sidepod dilarang dipakai di Phillip Island, yang mana anginnya cukup kencang saat digelarnya GP, yang akan membahayakan jika dipasang di sana.
Selain itu, penggunaan material metal di pelindung lutut juga dilarang karena masalah keselamatan.
Di kelas Moto2 dan Moto3, pembalap yang melalui kualifikasi 1 (Q1) dan melaju ke kualifikasi 2 (Q2) akan dapat tambahan ban.
Di kelas MotoGP, Michelin sudah memperkenalkan ban belakang baru untuk musim 2020.
Sirkuit
Di 2020, akan ada destinasi baru untuk balapan MotoGP.
Finlandia akan kembali ke MotoGP setelah absen selama 38 tahun.
KymiRing akan menjadi tantangan baru para pembalap MotoGP, dengan trek lurus 1,2 km dan banyak tikungan cepat yang ketat dan kontinu.
Baca Juga: PLN Beri Dukungan Penuh MotoGP Mandalika, Pasokan Listrik Dijamin Aman
Di kalender, ada beberapa perubahan di mana GP Thailand diubah dari menjelang akhir tahun menjadi seri awal setelah GP Qatar.
Juga ada perubahan kalender di GP Argentina, Amerika, Jerman, dan Belanda.
Dengan bertambahnya seri, jadwal tes juga dikurangi.
Tes pascamusim di Valencia dihapus bersamaan dengan tes di Qatar.
Akan ada tes ban Michelin selama 2 hari di KymiRing pada 15-16 Juni 2020.