Otomania.com - Cuaca yang tidak bersahabat ikut menyebabkan musibah di daerah Sidoarjo, Jawa Timur.
Angin kencang yang datang bersamaan hujan deras pada Minggu (5/1/2020) sore, mengakibatkan sejumlah tiang listrik ambruk.
Ada puluhan tiang penyangga kabel di di Desa Barengkrajan, Kecamatan Krian, Sidoarjo ambruk terhempas angin.
Hal ini menyebabkan beberapa sepeda motor warga juga tertimpa kabel dan tiang yang ambruk tersebut.
"Beberapa sepeda motor yang kebetulan sedang parkir di pinggir jalan ikut jadi korban. Tertimpa kabel dan tiang," kata Dimas, warga setempat.
(Baca Juga: Lengkap Daftar Biaya Pembuatan SIM Baru di Tahun 2020, Mulai Rp 100 Ribuan)
Diceritakan, peristiwa itu terjadi sekira pukul 15.30 WIB. Saat hujan deras mengguyur, angin kencang datang.
Tak lama berselang, beberapa tiang listrik roboh di jalan.
"Ada yang menimpa pagar rumah warga, ada yang menimpa motor, dan sebagainya. Jumlahnya puluhan, mungkin ada sekitar 50 tiang," ujar dia.
Ambruknya puluhan tiang listrik ini juga menyebabkan ruas jalan menjadi lumpuh karena tak bisa dilewati.