Proses Bayar Denda Tilang Semakin Singkat, Seperti Beli Makanan Cepat Saji

Indra Aditya - Selasa, 24 September 2019 | 15:50 WIB

Bayar denda tilang jadi semakin singkat berkat Drive Thru ini (Indra Aditya - )

Baca Juga: Nasib Tragis Penyerang Polisi, Gak Rela Ditilang, Bogem Mentah Malayang

Terpantau, antrean pemohon tilang di loket yang berada di belakang Kantor Kejaksaan Negeri Jakarta Selatan itu sudah mencapai angka 195 pada sekira pukul 10.00 WIB.

Angka tersebut semakin bertambah seiring dengan kedatangan masyarakat.

Mereka terlihat menunggu di barisan kursi yang dihiasi dengan mural panjang serta ruang khusus anak dan laktasi ataupun ruang tunggu khusus perempuan.

Saling bergantian, mereka terlihat menukarkan nomor antrean dengan menyerahkan uang pembayaran denda tilang sesuai dengan denda yang dibebankan.

Selanjutnya, SIM maupun STNK yang semula disita diserahkan kepada para pemohon tilang.


Artikel ini telah tayang di Wartakotalive dengan judul Bayar Tilang Lebih Cepat di Loket Tilang Drive Thru Kejaksaan Negeri Jakarta Selatan, Begini Caranya,