Bisa Enggak Ya, Modifikasi Mobil Konvensional jadi Mobil Listrik?

Indra Aditya - Rabu, 31 Juli 2019 | 14:40 WIB

Ilustrasi mobil listrik (Indra Aditya - )

Otomania.com - Seiring perkembangan teknologi, kendaraan berbasis motor listrik juga ikut subur.

Tak hanya satu dua namun hampir semua merek kendaraan ternama mengembangkan kendaraan mereka menjadi kendaraan listrik.

Tentu tak luput perkembangan penggunaan mesin dengan tenaga listrik juga menyentuh segmen kendaraan roda empat.

Basis dari mobil konvensional atau ICE (Internal Combution Engine) dengan mobil listrik sebenarnya sama.

Baca Juga: Bertabur Fitur dan Tahan Banjir, Motor Listrik Ini Memang Menggoda

Yang membedakan adalah pada dapur pacu atau mesinnya.

Mobil konvensional menggunakan mesin yang menggunakan bahan bakar minyak guna membuat piston bergerak untuk menghasilkan gaya dan disalurkan ke roda.

Sedangkan mobil listrik menggunakan motor yang bertenaga listrik dan disalurkan ke roda penggerak.

Selain itu kedua kendaraan tersebut adalah sama baik eksterior maupun interior.