Otomania.com - Sudah ramai berita soal Suzuki yang siap merilis motor barunya berkapasitas mesin 250 cc.
Nampak dari sebuah teaser yang telah dirilis oleh Suzuki.
Kencang berhembus bahwa yang beredar motor tersebut adalah Suzuki Gixxer SF 250 cc.
Sayangnya di teaser tersebut belum terlihat jelas sosok dari motor baru Suzuki ini.
Baca Juga : Kena Modif, Suzuki Karimun Wagon R Ini Mewahnya Enggak Kira-kira
Tapi seiring berjalannya waktu rupanya ada lagi bocoran mengenai motor baru ini.
Kali ini bocoran yang di-share oleh Motoroids.com tersebut memperlihatkan dengan gamblang wujud Gixxer 250 SF, yang sesuai dugaan merupakan motor berjenis sport fairing.
Secara garis besar Gixxer 250 SF ini cukup enak dilihat dengan desainnya yang serba lancip dan cukup racy.
Headlamp kemungkinan besar menganut model single headlamp khas Suzuki, dengan desain fairing satu layer yang sederhana namun justru bikin enak dipandang mata.
Baca Juga : Selama Pameran IIMS 2019 , Suzuki Catatkan Penjualan Sebanyak Ini