Sempat Kalah Dengan Pesaingnya, Ini Penjulan Yang Diraih Oleh Toyota

Parwata - Minggu, 14 April 2019 | 20:00 WIB

Ilustrasi Toyota Avanza 1.3 G M/T (Parwata - )

Otomania.com - PT Toyota Astra Motor (TAM) lakukan penyegaran untuk low-MPV andalannya di Tanah Air yaitu New Avanza yaitu pada 15 Januari 2019 lalu.

Penyegaran tersebut, bisa dibilang agar Toyota Avanza agar tetap bisa bersaing di pasar yang paling ramai tersebut.

Mesti Penjualan sempat kalah dengan pesaingnya yakni Mitsubishi Xpander di bulan pertama.

Kini Avanza secara perlahan mulai kembali menunjukkan performanya.

Mengutip data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor (Gaikindo), Januari 2019 lalu Toyota Avanza catatkan angka wholesales (pabrik ke dealer) sebanyak 5.568 unit.

Baca Juga : Toyota Avanza G 1.5 VS Wuling Confero S C 1.5, Ini Hasil Tes Lengkapnya, Jagoannya?

Angka tersebut membuat Avanza harus menyerahkan sementara takhtanya sebagai mobil terlaris kepada Mitsubishi Xpander.

Dimana Mitsubishi Xpander sukses menduduki peringkat teratas dengan hasil penjualan mencapai 5.708 unit.

Dan pada Februari 2019, Toyota Avanza ini perlahan bangkit dan kembali menunjukkan keperkasaannya di segmen low-MPV.

Toyota Avanza berhasil bukukan angka wholesales kurang lebih sebanyak 5.700 unit.

Sedangkan Mitsubishi Xpander harus puas menduduki posisi kedua dengan angka penjualan dari pabrik ke dealer sebanyak 5.532 unit.

Baca Juga : Minat Boyong Toyota Avanza Varian Termewah, Simak Dulu Skema Kreditnya