Di wilayah Jawa Timur khususnya Surabaya, SUV pesaing Honda CR-V, Nissan X-Trail, dan DFSK Glory 580 ini dibanderol Rp 325,8 juta on the road.
Ada selisih harga lebih mahal sekitar Rp 7 juta rupiah dengan harga resmi di Jakarta dan Rp 1 juta rupiah di Bandung.
Seperti yang beritakan sebelumnya, Wuling Almaz dibanderol dengan harga Rp 318,8 juta on the road DKI Jakarta dan sekitarnya.
Baca Juga : Punya Empat Model yang Dipasarkan, Wuling juga Tergiur Segmen LCGC?
Lalu di Wilayah Bandung dan Sekitarnya, merek asal China ini membanderol Almaz dengan harga Rp 324,8 juta on the road.
Bisa jadi, hal itu dikarenakan ongkos pengiriman dan dasar pengenaan pajak mobil baru di masing-masing daerah yang berbeda.