Evolusi Toyota Avanza, Mobil Sejuta Umat Sejak ‘Berojol’ Tahun 2003

Parwata - Selasa, 15 Januari 2019 | 18:00 WIB

Toyota Avanza dan Daihatsu Xenia waktu awal meluncur di tahun 2003 (Parwata - )

Seiring permintaan, Avanza tipe S juga lahir yang pakai mesin 1.3 VVT-i (3SZ-VE) dan tersedia dalam pilihan transmisi M/T dan A/T.

Selain itu hadir juga Avanza S 1.5 VVT-i yang merupakan varian terlengkap dengan mesin 1.500 cc, sensor parkir belakang, rem ABS, dan pelek alloy 15 inci.

Oktober 2008

Dok. Tabloid OTOMOTIF
Toyota Avanza tipe S 1.5 jadi Avanza dengan varian terlengkap di zamannya

Setahun berselang, penyegaran buat Avanza kembali dilakukan, namun kali ini berlaku untuk semua tipe.

Misalnya perubahan desain foglamp (S & G), lalu perubahan desain bumper, center mesh bumper, adanya roof lining, penambahan ornamen krom pada pintu belakang (S & G).

Kemudian di bagian outer mirror (S) dan side body moulding (S), juga tersedia warna baru; wine red dan dark grey.

November 2009

Varian Avanza semakin lengkap dengan diluncurkannya tipe 1.3 G bertransmisi otomatis.

Mei 2010