Otomania.com - Ekspedisi penjelajahan mobil listrik Blits hasil karjasama tim insinyur Universitas Budi Luhur dan Institus Teknologi 10 November Surabaya (ITS) di Pulau Sumatera kini telah memasuki Provinsi Sumatera Utara.
Ekspedisi bertajuk PLN Blits Explore Indonesia ini tiba di Kota Medan yang merupakan kota keenam setelah menempuh perjalanan sejauh 3.584 km dari dari Surabaya, Jakarta, menyeberang ke Sumatera menuju Bengkulu, Palembang dan Padang.
Perjalanan mobil listrik Blits di pulau Sumatera menghadapi banyak rintangan.
Baca Juga : Tabrakan Mobil Dinas Dan Ambulans, Korban Sempat Kontak Telepon Kolega
Saaat memasuki Kota Medan, tim mengalami insiden kecelakaan beruntun yang melibatkan mobil kru PLN Blits Explore Indonesia.
Blits mengalami kecelakaan di 60 km sebelum memasuki Kota Medan, menabrak mobil patwal yang berada di depan.
Di kecepatan 50-60 km/jam, mobil Patwal mengerem mendadak menghindari mobil pengguna jalan lainnya yang berada di depannya.
Seketika Blits tertabrak dari belakang oleh Kasuari hingga terdorong ke depan menabrak mobil Patwal yang di depan Blits.
Pascakejadian itu mobil listrik Blits dan Kasuari langsung ditowing menuju bengkel rekanan di Medan untuk dilakukan perbaikan.
Baca Juga : Terciduk, Penampakan Suzuki Wagon R Baru, Wujudnya Beda Sama Jepang