Ducati Pakai Teknologi F1 Di Tes Pramusim MotoGP Jerez, Buat Apa?

Joni Lono Mulia - Jumat, 30 November 2018 | 21:00 WIB

Motor MotoGP Ducati Alvaro Bautista habis jajal buritan kepala cumi-cumi, giliran jajal teknologi F1 (Joni Lono Mulia - )

Sensor yang terpasang itu untuk mendapatkan data yang bisa membantu menemukan struktur yang ideal.

Teknologi tersebut mirip dengan yang digunakan oleh beberapa tim Formula 1 (F1), salah satunya Ferrari.

Dalam mobil Formula 1, sensor tersebut ditempatkan di area extractor atau di bawah hidung mobil.

(BACA JUGA: Udah Tahu Repsol Kawasaki Belum? Yuk Kenalan Sama Ninja Satu Ini)

Sensor itu berfungsi untuk memeriksa variasi ketinggian dan menyesuaikan elemen ketiga dari suspensi sebaik mungkin.

Lebih jelasnya sensor teknologi F1 di motor Desmosedici itu bisa tonton video yang diposting via Twitter akun milik @pecinogp berikut;