Ia melepas kendaraan mewahnya dengan harga 250 ribu euro kepada seorang kolektor dari Spanyol.
Sebagai tambahan, Ferrari Testarossa diproduksi antara 1984-1996 di Italia.
Mesin yang digendongnya 12-silinder berkapasitas 4.9 L.
Sportscar dua pintu ini mengusung mesin mid enggine yang letaknya berada di tengah.
(BACA JUGA: Ferrari Pamerkan Dua Line Up Barunya, Kokpit Rasa F1, Dijual Cuma 500 Unit)
Tujuannya untuk menjaga kestabilan mobil saat dipacu dengan kecepatan tinggi.
Oiya, nama Testarossa dipilih oleh Ferrari sebagai penghormatan ke mobil balap juara dunia di tahun 1955.
Kala itu bernama Ferrari 250 Testa Rossa yang terkenal.
Secara harfiah Testa Rossa berarti Kepala Merah, dalam bahasa Italia mengacu pada penutup cam bercorak merah dari mesin 12-silinder.