"Memang operasinya masih baru saja, dan kami harus menunggu, dan ketika aku di atas motor aku akan tahu gimana pergelangan tanganku bereaksi dan apakah masih terasa sakit ketika aku naik," jelasnya.
Lorenzo saja masih ragu bisa, mau nyoba dulu.
Misalkan sama halnya saat di Jepang, dan Lorenzo keluar setelah mencoba dua lap, bukannya Ducati yang repot?
Poin hilang lagi.
Misal saja bisa menyelesaikan balapan, mungkinkah Lorenzo mendapat hasil yang bagus dengan kondisi seperti itu?
(BACA JUGA: Cedera Tak Berkompromi, Jorge Lorenzo Absen Lagi di MotoGP Australia)
Padahal Ducati sedang butuh banget poin agar bisa mengejar ketertinggalan tadi, dan Sepang tempat yang sangat cocok.
Hari ini, Kamis (1/11), Lorenzo akan bertemu dengan dokter sirkuit.
Namun Lorenzo tetap menegaskan tetap tampil walaupun kondisinya tidak 100 persen.
"Kuharap tetap balapan walaupun tidak 100 persen, aku masih belum latihan selama beberapa hari dan sirkuit Sepang sangat menyita fisik, jadi sebenarnya bukan skenario bagus untuk kembali ke balapan," tegasnya.