Satu Tetes Pun Berharga, Ini Trik Mekanik MotoGP Bikin Motor Jadi Irit Bensin

Irsyaad Wijaya - Sabtu, 13 Oktober 2018 | 19:40 WIB

Pengisian bahan bakar di motor MotoGP (Irsyaad Wijaya - )

Selain itu, ada teknik lain yang dimanfaatkan mekanik Valentino Rossi agar tidak ada bensin yang terbuang percuma.

Tangki MotoGP memiliki slang hawa dengan tabung penampung bensin jika tangki terlalu penuh.

Masalahnya, jika bensin masuk ke tabung penampung itu sudah tidak bisa kembali ke tangki untuk dibakar mesin.

Makanya, mekanik Rossi memilih menutup tabung ini sebelum balap di mulai.

(BACA JUGA: Jangan Ketipu, Aslinya Tangki Motor MotoGP Ada di Bawah Jok, Kapasitasnya Cuma 22 Liter)

Jadi, ada tuas yang disiapkan untuk membuka katup sebelum motor dipakai balapan.

Katup ini memastikan seluruh bensin ada di tangki sampai balap di mulai.