Masih Ragu Sama Biodiesel B20? Silakan Tanya-tanya ke Call Center Ini

Irsyaad Wijaya - Sabtu, 8 September 2018 | 19:00 WIB

Ilustrasi Solar B20 (Irsyaad Wijaya - )

Otomania.com - Pemerintah sudah mengesahkan biodiesel B20 resi menggantikan solar murni yang sebelumnya beredar.

Tapi bahan bakar dari campuran minyak nabati 20% dan solar murni 80% masih menjadi perbincangan.

Terutama para pelaku usaha yang armadanya terpaksa berpindah ke B20.

Nah, tak perlu bingung lagi jika banyak pertanyaan soal bahan bakar ini.

(BACA JUGA: Kasihan, Jabat Tangan Ditolak Rossi, Marquez Merasa Tegar, Katanya Enggak Masalah)

Hal itu karena Badan Pengelola Dana Perkebunan Kelapa Sawit (BPDPKS) sudah meluncurkan layanan call center terkait hal ini.

Peluncuran layanan call center ini sudah dilaksanakan pada 29 Agustus 2018 lalu.

Layanan call center 14036 B20 disediakan bagi masyarakat yang ingin mengetahui secara mendalam mengenai B20.

Call Center 14036 B20 bisa diakses melalui sambungan telepon ke nomor 14036 maupun secara online pada situs b20.bpdp.or.id

(BACA JUGA: Turunin Angka Gram Roller CVT, Skutik Jadi Irit Sampai 5 Km Per Liter!)