Seutas Kawat Bisa Bikin Nyawa Pembalap Tertolong

Irsyaad Wijaya - Rabu, 25 Juli 2018 | 21:30 WIB

Lilitan kawat biasa dijumpai pada motor pembalap. (Irsyaad Wijaya - )

Otomania.com - Parts yang menempel di motor balap pastinya sebagian besar beda dengan motor harian.

Dari yang paling simpel dan kecil, seperti baut kaliper rem untuk motor balap biasanya dikasih sebuah kawat.

Bila dilihat lebih seksama di kaliper rem baik depan dan belakang, pasti terlihat kawat yang dikepang dan melilit kedua baut tersebut.

Kawat baja tipis ini bukan variasi atau gaya-gayaan semata loh.

Namun, fungsinya sangat penting yakni sebagai faktor safety yang menjaga keselamatan pembalap.

(BACA JUGA: Hebat, Usai Dihajar Kiri Kanan, Penjualan Toyota Avanza Cuma Kalah Tipis Dari Mitsubishi Xpander)

"Dalam peraturan balap di Indonesia juga sudah diatur untuk dipakai di baut kaliper baik depan dan belakang," ucap Danu Andri Wibisono punggawa Duta Motorsport.

Kawat baja tipis ini juga berfungsi sebagai control check apabila dilakukan pembongkaran dan pemasangan kembali.

Mekanik pasti akan mengecek ulang kekencangan baut sebelum dilakukan pemakaian kawat ini.

Jadi, simpelnya kawat ini yang memastikan baut sudah terpasang kencang dan aman.

Tidak hanya di balap lokal, di balap Asia atau dunia pun piranti ini wajib hukumnya terpasang.

(BACA JUGA: Diam-diam Ducati Kembangkan Motor 250 Cc, Tercium Ingin Melebarkan Sayapnya ke Moto3)