Naik Podium, Valentino Rossi Ceritakan Strateginya Cuma Karena Ban

Ditta Aditya Pratama - Senin, 21 Mei 2018 | 08:57 WIB

valentino Rossi (Ditta Aditya Pratama - )

Itulah yang membuat Valentino Rossi bahkan bisa semakin cepat di pertengahan balapan hingga akhir.

"Aku tahu aku lebih cepat dibanding saat di Jerez, aku ingin coba untuk podium karena akan bagus untuk timku dan Yamaha, aku coba mengejar Petrucci tapi dia lebih cepat, ini hasil bagus," kata Rossi.

Selain itu, Rossi melakukan keputusan tepat dengan tidak memaksakan ngebut di awal balapan.

Hal itu karena dia menggunakan kompon di ban depan jenis medium.

(BACA JUGA: Tunjukan Rasa Terima Kasih, Marc Marquez Selebrasi Kemenangan Berlari ke Tribun Fans-nya)

Ketiga pembalap yang jatuh (Iannone, Dovizioso, dan Zarco) menggunakan kompon sama tapi harus crash di awal balapan.

Itu kemungkinan karena ketiganya memaksakan motor sejak awal balapan padahal ban belum di level grip yang paling bagus.