Terungkap Penyebabnya, Jembatan 35 Tahun Tak Kuat Tahan Tiga Truk Bermuatan Puluhan Ton

Iday - Selasa, 17 April 2018 | 20:46 WIB

Jembatan ambruk di Tuban, Jatim (Iday - )

Semua truk dan kendaraan besar dari Surabaya diarahkan melalui tol Manyar melalui Paciran, Tuban.

Kalau sampai ada yang lolos, di pertigaan Babat diarahkan ke Bojonegoro, Cepu, Blora, Purwodadi ke arah Semarang.

"Jembatan Babat yang masih bisa ini (jembatan Timur, red) akan dipakai untuk kendaraan kecil," katanya.
Dan jembat akan dibuat dua arah yang khusus untuk kendaraan kecil.

Sebaliknya kendaraan besar dari arah Tuban diarahkan ke jalur jalan daendels, Paciran hingga ke Gresik.

Sebelumnya diberitakan, jembatan penghubung Tuban dan Lamongan, Jatim ambruk (17/4/2018). 

Melibatkan tiga truk dan satu motor. Dua orang diketahui tewas dalam kejadian ini.


Artikel ini telah tayang di surya.co.id dengan judul Jembatan Babat - Widang Runtuh Karena Muatan Truk Terlalu Berat