GSX-R150 Kena Recall Suzuki! Berikut Cara Mengeceknya

Irsyaad Wijaya - Selasa, 30 Januari 2018 | 10:41 WIB

Suzuki GSX-R150 SKS masuk recall (Irsyaad Wijaya - )

Otomania.com - Salah satu motor jenis sport dari PT Suzuki Indomobil Sales yang memakai fairing yaitu GSX-150R ternyata mendapat sorotan. Pasalnya Suzuki me-recall beberapa motor milik konsumen yang sudah beredar.

Hal ini sebenarnya sudah menjadi tanggung jawab dari pabrikan, karena terkait salah satu komponen yang perlu penggantian. Program recall ini disebut Suzuki dengan nama Suzuki Product Quality Update.

Pengumuman ini disampaikan pihak Suzuki melalu web resminya yang beralamat www.suzuki.co.id. Dalam web resmi itu konsumen yang memiliki GSX-150 bisa melihat apakah motor miliknya masuk dalam kategori pemeriksaan atau tidak.

Berikut pengumuman yang dikeluarkan oleh Suzuki untuk menjaga kualitas motor milik kosumennya.

(BACA JUGA: Suzuki Punya GSX-R150 Versi Lebih Murah)

SUZUKI PRODUCT QUALITY UPDATE
Product Announcement
Pelanggan Setia Suzuki,
Terima kasih atas kepercayaan Bapak/Ibu menggunaan produk Suzuki sebagai pilihan bekendara.

PT Suzuki Indomobil Sales, sebagai produsen dan distributor kendaraan mobil, motor dan outboard motor merk Suzuki di Indonesia, selalu berusaha memberikan pelayanan yang terbaik untuk kepuasan pelanggan setia Suzuki.

Untuk meningkatkan kenyamanan berkendara Bapak/Ibu, serta sebagai tanggung jawab dan proses evaluasi berkelanjutan terhadap produk mobil Suzuki, kami akan melakukan pemeriksaan terhadap kendaraan Bapak/Ibu, dan akan dilakukan perbaikan dan/atau penggantian part bila diperlukan.

Pada program Suzuki Product Quality Update ini, pelanggan dapat melakukan pengecekan atas kendaraannya apakah termasuk dalam list pemeriksaan atau tidak, dengan memasukan 17 digit Nomor Rangka kendaraan. PT. Suzuki Indomobil Sales beserta Bengkel Resmi Suzuki, akan melakukan program perbaikan dan/atau pergantian komponen secara gratis.

(BACA JUGA: Wajah Baru Suzuki Ecstar MotoGP 2018, Target Tetap Realistis)