Blue Bird Gandeng Traveloka untuk Transportasi Bandara

Fedrick Wahyu - Minggu, 24 Desember 2017 | 13:22 WIB

Blue Bird dan Traveloka jalin kerja sama untuk transportasi bandara (Fedrick Wahyu - )

Otomania.com - Blue Bird salah satu perusahaan transportasi di Indonesia menjalin kerjasama dengan Traveloka. Ikatan ini bertujuan untuk memberi pelayanan transportasi pengguna Traveloka dari dan ke bandara.

Direktur PT Blue Bird Tbk, Sigit Priawan Djokosoetono mengatakan bahwa berbagai kerjasama yang dilaksanakan saat ini tidak terlepas dari komitmen Blue Bird.

"Ini semua demi meningkatkan dan memberikan kemudahan, kenyamanan, serta pilihan bagi para pelanggan, para mitra, maupun pengguna Blue Bird pada umumnya," kata Sigit di Jakarta, Minggu (24/12/2017).

(BACA JUGA: Bukan Xpander, Gantinya Mobilio Blue Bird Adalah Avanza)

Menurutnya saat orang sedang liburan atau melakukan perjalanan, destinasi, akomodasi dan transportasi merupakan aspek penting.

"Melalui kerjasama dengan Traveloka ini, tentulah Blue Bird akan membuat kegiatan perjalanan atau liburan yang dilaksanakan menjadi lebih maksimal dan berkualitas," ujarnya.

Blue Bird akan menyiapkan dua jenis layanan yaitu layanan airport transfer dengan Golden Big Bird dengan menggunakan berbagai tipe mobil seperti Avanza, Innova, Camry dan Alphard yang akan tersedia di 10 kota di Indonesia.

10 kota tersebut di antaranya Jakarta, Surabaya, Bandung, Bali, Solo, Semarang, Jogjakarta, Lombok, Medan, dan Manado.

(BACA JUGA: Wuling Confero dan Toyota Avanza Jadi Angkot, Segini Tarifnya)

Yang kedua adalah layanan shuttle bus Big Bird untuk kawasan Jakarta. "Layanan transportasi tersebut akan dapat dipesan dengan mudah melalui Traveloka App," tambahnya.