Lima Motor Kencang Buruan Kolektor di IIMS 2017

Setyo Adi Nugroho - Selasa, 2 Mei 2017 | 17:51 WIB

Honda CBR1000RR, RC213V-S, dan CBR250RR, mejeng di Indonesia International Motor Show (IIMS) 2017. (Setyo Adi Nugroho - )

Berada di booth Yamaha, bertengger sosok R1 dengan kelir berwarna kuning ini. Motor yang hanya berjumlah satu unit menjadi buruan kamera pengunjung yang mencoba mengabadikannya. Tidak memiliki spesifikasi berbeda dengan varian standar, motor ini cukup spesial karena dikeluarkan untuk perayaan ulang tahun ke 60 Yamaha. Motor ini tersisa satu unit dan dibanderol Rp 610 juta.

Honda CBR1000RR SP

Otomania/Setyo Adi
Honda hadir dengan line up lengkap motor balapnya

Sulit untuk tidak melihat motor sport 1.000 cc Honda ini. Berdampingan dengan RCV213V-S motor ini jadi jajaran motorsport Honda dengan livery khas putih merah. Motor ini dibanderol Rp 575.387.500.

Ninja ZX-10R

Otomania/Setyo Adi
Kawasaki ZX-10R di IIMS 2017

Meski tidak membawa produk baru ke pameran ini, Kawasaki datang dengan lini lengkap motor sport miliknya. Model ZX-10R menjadi bintang booth Kawasaki di Hall B, JI Expo Kemayoran. Motor sport ini dibanderol Rp 460.000.000