Lima Motor Kencang Buruan Kolektor di IIMS 2017

Setyo Adi Nugroho - Selasa, 2 Mei 2017 | 17:51 WIB

Honda CBR1000RR, RC213V-S, dan CBR250RR, mejeng di Indonesia International Motor Show (IIMS) 2017. (Setyo Adi Nugroho - )

Jakarta, Otomania.com – Ajang pameran Indonesia International Motor Show (IIMS) 2017 menjadi tempat berkumpulnya produk-produk baru dari merek otomotif ternama. Produsen roda dua juga menjadi salah satu yang menampilkan beragam produk di pameran ini.

Merek seperti Yamaha, Suzuki, Honda, Kawasaki, dan merek-merek Italia hadir dengan line up penuh mulai dari motor bermesin kecil hingga moge berharga ratusan juta. Nah, Otomania merangkum lima sepeda motor buruan kolektor motorsport yang dapat ditemui di pameran kali ini.

Honda RC213V-S

Istimewa
Honda RC213V-S di Sentul, Bogor, Indonesia.

Gelar termahal sepertinya masih terus dipegang oleh Honda RCV213V-S. Motor titisan langsung dari tunggangan Marc Marquez ini menjadi line-up wajib setiap pameran. Motor ini tidak pernah dijual secara resmi di Indonesia dan hanya dimiliki PT Astra Honda Motor (AHM). Perkiraan harganya jika dijual sekitar Rp 5 miliar.

BMW R1200GS Rallye

Dyandra Promosindo
BMW R 1200 GS Rallye di IIMS 2017

Pabrikan Eropa sudah pasti mengisi daftar ini. Terbaru adalah model motor petualang BMW R1200GS Rallye yang hadir di booth BMW Motorrad. Motor dengan mesin 1.200 cc ini ditunggu para penggemar petualang dengan banderol Rp 699 juta off the road Jakarta.

R1 60th Anniversary

Aditya Maulana - Otomania
Yamaha R1 60th Anniversary di ajang IIMS 2017.