Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Pengemudi Wajib Tahu, Ini Gejala Mobil Matic CVT Susah Nanjak

Parwata,Radityo Herdianto - Jumat, 23 Desember 2022 | 17:00 WIB
Gejala Mobil Matic CVT Susah Nanjak. (foto ilustrasi)
Radityo Herdianto/GridOto.com
Gejala Mobil Matic CVT Susah Nanjak. (foto ilustrasi)

Otomania.com - Pengemudi Wajib Tahu, Ini Gejala Mobil Matic CVT Susah Nanjak.

Bukan tidak mungkin mobil matic CVT bisa kesusahan saat menanjak, khususnya bagi pengemudi yang kurang persiapan.

Supaya tidak kaget, sobat Otomania harus tahu nih beberapa gejala mobil matic CVT susah menanjak yang dijelaskan Hermas Efendi Prabowo, pemilik bengkel spesialis Worner Matic.

"Gejala awal bisa dirasakan ada gredek (getaran)," sebut Hermas, yang juga pakar mobil transmisi otomatis di Indonesia.

"Muncul sewaktu jalan sepanjang tanjakan atau dari kondisi diam untuk maju," kanjutnya.

Ilustrasi menggunakan mobil matic di tanjakan.
Daihatsu Indonesia
Ilustrasi menggunakan mobil matic di tanjakan.

Gredek ini muncul akibat dari slip yang terjadi antara pulley set dengan belt.

Putaran pulley primer terlalu tinggi untuk menggerakkan pulley sekunder dengan belt.

Namun, antara pulley sekunder dan belt masih mencengkeram sehingga menghasilkan gesekan dan getaran.

Sedangkan untuk gejala lain jika mobil matik transmisi CVT susah menanjak, adalah mobil terasa ngeden.

Baca Juga: Ganti Knalpot Mobil Matic Malah Bikin Rugi, Ini Alasannya

"Di tengah tanjakan bisa saja mobil perlahan melambat dan berhenti tapi mesin masih gerung," ujar Hermas.

Dijelaskan oleh Hermas kondisi ini diakibatkan dari sensor girboks transmisi CVT yang mendeteksi kelebihan beban.

"Transmisi CVT punya limitasi batas beban torsi yang bisa diterima untuk mencegah pressure oli transmisi berlebih yang menciptakan panas tinggi," jelas Hermas.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa