Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Biar Aki Motor Menyalakan Mobil Butuh CCA, Apa itu?

Febri Ardani Saragih - Senin, 2 Oktober 2017 | 16:25 WIB
Spesifikasi aki motor buat menyalakan mesin mobil, CCA (Cold Cranking Amps)
Febri Ardani/Otomania.com
Spesifikasi aki motor buat menyalakan mesin mobil, CCA (Cold Cranking Amps)

Jakarta, Otomania.com – Setiap motor starter pada kendaraan membutuhkan energi yang besar agar mulai bekerja menyalakan mesin. Energi itu disuplai oleh aki atau baterai.

Biasanya, mengukur kemampuan aki ditentukan oleh satuan Ah (ampere hour) dengan tegangan rata-rata 12 volt. Ah merujuk pada kapasitas energi yang tersimpan di dalam aki.

Namun ada lagi satuan yang tidak terlalu populer di Indonesia yaitu CCA (Cold Cranking Amperes). Satuan ini menunjukan kemampuan baterai menyalakan mesin saat suhunya dingin, bahkan sampai di bawah 0°.

“Semakin tinggi rating CCA, semakin besar daya awal baterai. Catatannya, di Indonesia masyarakatnya lebih familiar dengan istilah Ah,” ujar Sarwono Edhi, Technical Service Training Development Astra Honda Motor, Rabu (27/9/2017).

Baca: Bisakah Aki Motor Buat Menyalakan Mobil?

Aki motor bisa digunakan untuk menyalakan mesin mobil.
Febri Ardani/Otomania.com
Aki motor bisa digunakan untuk menyalakan mesin mobil.

Selain buat menyalakan mesin saat dingin, CCA juga menentukan hal lain, yaitu kemampuannya menyalakan motor starter lebih besar. Misalnya, aki motor dengan CCA tinggi bisa dipakai menyalakan mesin mobil.

“Di pasaran ada aki motor yang bisa dan tidak menyalakan mesin mobil. Kalaupun ada yang bisa, paling hanya sekali tapi habis itu drop. Kalau CCA-nya tinggi bisa dipakai sampai berkali-kali,” ucap Topan Eka Putra, Sales Supervisor PT GS Gold Shine Battery di Bursa Sepeda Motor, Jakarta, Sabtu (23/9/2017). 

Perusahaan itu salah satu yang mengedarkan produk aftermarket di pasaran dengan angka CCA. Produk-produk GS Gold Shine Battery diklaim bisa menyalakan mesin mobil, bahkan sampai lebih 25 kali pemakaian. 

Editor : Azwar Ferdian

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa