Otomania.com - Truk tangki relawan pemadam kebakaran terguling di tanjakan jalan Pelita IV, Sambutan, Kota Samarinda, Kaltim (5/11/2018).
Saat itu, truk tangki berisi air yang dikendarai Markus Hendi hendak menuju lokasi kebakaran di jalan Pelita V.
Saat di perjalanan, truk tersendat akibat adanya truk tangki lain yang berhenti disekitar tanjakan.
Lalu, truk tersebut mundur dan menabrak bagian kanan sisi jalan yang mengakibatkan truk terbalik.
(BACA JUGA: Waduh, Mobil Damkar Kota Bandung Terancam Nggak Punya Dana Buat Isi BBM)
"Truk berhenti saat hampir diatas tanjakan, saat itu di depan ada truk lain. Saya mencoba mempertahankan kemudi, tapi truk tetap termundur," ucap Hendi yang mendapatkan luka dibagian kepalanya, Senin (5/11/2018).
"Sengaja saya hantamkan ke kanan, karena dibelakang ada kendaraan, setelah itu terbalik truk," tambahnya.
Akibat kejadian itu, enam personel yang ada di truk tersebut mengalami luka-luka dan saat ini tengah menjalani perawatan di klinik kesehatan terdekat.
Sementara itu, informasi adanya kebakaran permukiman di jalan Pelita V ternyata tidak benar.
(BACA JUGA: Mobil Pemadan Kebakaran Anti Lemot, Bisa Ngacir Sampai 655 Km/jam)
Editor | : | Iday |
Sumber | : | tribunnews |
KOMENTAR