Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Polda Metro Jaya Kirim Anggotanya Belajar Pengoperasian E-Tilang Ke China

Irsyaad Wijaya - Selasa, 18 September 2018 | 16:00 WIB
E-tilang
Twitter/Sosmed NTMC ‏
E-tilang

Otomania.com - E-tilang atau tilang elektronik akan mulai diuji coba Polda Metro Jaya Oktober.

Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya akan memasang Closed Circuit Television (CCTV) di sejumlah titik ruas Jl Thamrin dan Jl Sudirman untuk penerapan tilang elektronik.

Jalan protokol tersebut dipilih sebagai lokasi uji coba.

(BACA JUGA: Aksi Pungli Masuk YouTube, Oknum Polisi Pungli Diciduk Propam)

Namun agar lebih efisien, pihaknya mengirimkan anggotanya untuk pergi ke China guna mempelajari cara kerja sistem Electronic Traffic Law Enforcement (E-TLE).

"Ya, kami mengirim beberapa anggota untuk mempelajari dua hari disana bagaimana cara mengoperasionalkannya secara akurat," ujar Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya, Kombes Yusuf di Jakarta, (18/9/2018).

Yusuf berharap, nantinya penerapan tilang elektronik menjadi momentum untuk mengubah ketagori penindakan tilang dari pelanggaran pidana menjadi administratif.

Dengan begitu, pelanggar dapat langsung membayar denda ke bank tanpa melalui sidang di pengadilan.

(BACA JUGA: Penumpang Selamat, Honda Jazz Parkir Disundul Truk Nyaris Mandi ke Laut)

Editor : Iday
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa