Otomania.com - PT Honda Prospect Motor (HPM) meluncurkan All New Brio pada Gaikindo Indonesia International Auto Show GIIAS 2018.
Tampil beda dari generasi sebelumnya, beragam penyempurnaan dilakukan oleh Honda untuk LCGC dan non LCGC terbarunya itu.
Ubahan dilakukan menyeluruh, mulai dari tampilan eksterior dan interiornya.
Tapi luarnya enggak meleset dari RS Concept yang muncul beberapa waktu lalu.
"Akhirnya, bintang dari motor show kali ini merupakan model khusus yang dirancang untuk Indonesia," ujar Takehiro Watanabe, President Director PT HPM.
(BACA JUGA: Rentang Harga Honda Forza 250 di Indonesia Bikin Penasaran)
"Dibuat untuk Anda tanpa kompromi," lanjutnya saat diacara peluncuran All New Brio di GIIAS 2018, Kamis (2/8/2018).
Dari tampilan eksterior, perubahan yang terlihat jelas ada di bagian depan dan belakang mobil.
Bagian fascia, mencomot desain milik Mobilio baru, dengan lampu yang kini pipih dan melebar.
Di bagian belakang, kini Honda Brio baru punya panel pintu bagasi, dan gak cuma kaca.
Honda mengkalim kapasitas bagasi di All New Brio lebih luas dibandingkan dengan generasi sebelumnya.
Editor | : | Iday |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR