Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Terdeteksi, Sektor Kaki-kaki Jadi Kelemahan Honda RC213V di Musim 2018

Irsyaad Wijaya - Selasa, 3 Juli 2018 | 20:20 WIB
Aero fairing baru RC213v Honda milik Marc Marquez di FP1 MotoGP Perancis 2018
Twitter.com/matoxley
Aero fairing baru RC213v Honda milik Marc Marquez di FP1 MotoGP Perancis 2018

Otomania.com - Honda RC213V 2018 menjadi andalan utama pembalap-pembalap yang ada di naungan pabrikan Honda seperti Marc Marquez dan Dani Pedrosa.

Setidaknya Marc Marquez selalu mendulang kemenangan saat di atas RC213V 2018.

Hingga kemarin di MotoGP Belanda dimana hampir saja Marquez jatuh, tapi Ia bisa kembali tampilkan performa baiknya hingga keluar sebagai juara satu.

Tapi jangan salah, meski RC213V 2018 selalu berperforma baik, di balik itu juga punya kelemahan.

(BACA JUGA: Niat Cuma Iseng Lempar Batu ke JalanTol, Hukuman 7 Tahun di Depan Mata Buat 5 Tersangka)

Hal itu diutarakan langsung oleh pembalap LCR Honda, Cal Crutchlow, yang tampil cukup bagus di Assen kemarin.

"Ya, fantastis, pertarungan luar biasa, tapi Honda sendiri sebenarnya punya masalah besar," kata Cal Crutchlow, dikutip dari Tuttomotoriweb.

Kata Cal, sebenarnya balapan kemarin cukup berbahaya bagi Honda.

"Motor kami tidak cepat saat di dalam rombongan, lihat saja Marc selama akhir pekan ini, dia bisa mencatat 1 menit 33-an detik dengan mata tertutup, tapi jika dia tidak putar otak bakal kalah," sambungnya.

(BACA JUGA: Tragis, Pengemudi Toyota Camry Yang Tabrak Kernet Mobil Boks Diduga Mengantuk)

Kelemahan utama RC213V adalah ban depan.

"Ban depan kami terlalu banyak overheat dan Ducati bisa memanfaatkan itu, untungnya timku sudah bekerja cukup bagus dan kompetitif," tegas pembalap asal Inggris.

Editor : Ditta Aditya Pratama
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa