Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Anak Muda Ditemukan Tewas, Pinjam Motor Teman dan Tanpa Helm, Tabrak Tiang Tengah Malam

Fedrick Wahyu - Rabu, 18 April 2018 | 12:37 WIB
Ilustrasi kecelakaan
Dokumentasi Kabid Humas Polda Jabar
Ilustrasi kecelakaan

Otomania.com - Selasa (17/4/2018), terjadi sebuah kecelakaan nahas di Sulawesi Utara. Seorang remaja berinisial RD (15) tewas saat berkendara menggunakan motor Yamaha Vega milik temannya.

Dia tewas setelah menghantam tiang listrik dan menabrak gerobak jualan pada pukul 01.30 WITA di Jalan Kelurahan Girian Indah, Kecamatan Girian, Kota Bitung, Sulawesi Utara.

"Korban sudah meninggal dunia di lokasi kejadian," ungkap Kasat Lantas Polres Bitung AKP Andri Permana.

Awalnya, lanjut dia, korban yang masih berstatus siswa SMP ini berkumpul bersama sejumlah temannya di sebuah warnet di Girian Indah. Mereka lalu keluar mencoba motor Yamaha Vega milik seorang teman.

(BACA JUGA: Yang Enggak Mau Naik Matik, Ini Motor Sport Seharga Vario 150)

Korban pada awalnya bisa mengendarai sepeda motor dengan normal. Namun, makin lama, lajunya tak dikendalikan oleh korban. Motor lalu oleng dan menghantam tiang listrik serta gerobak jualan di lokasi kejadian.

Akibat kejadian tersebut, korban yang tidak menggunakan helm mengalami luka parah di bagian kepala serta patah tulang di pangkal paha kanan.

Sementara itu, sepeda motor yang dikendarainya mengalami kerusakan di bagian velg ban depan, stang stir sebelah kanan patah, dan bodi depan motor pecah.

Barang bukti motor telah dibawa ke Mapolres Bitung, sedangkan jenazah korban sudah dievakuasi dan dibawa ke rumah duka.

(BACA JUGA: Untung Basisnya Enak Diolah, Honda Win Bisalah Nyerempet Tampang CRF150)

"Kami sudah minta keterangan dari beberapa saksi, termasuk pemilik kendaraan," tutur Andri.

Polisi mengimbau para orangtua untuk lebih menjaga anaknya.

"Diharapkan untuk para orangtua agar tidak mengizinkan anak mengendarai motor jika belum cukup umur dan belum terampil mengendarai kendaraan bermotor, serta dan belum memiliki SIM. Tetap utamakan keselamatan berlalu lintas," tuturnya.

Editor : Iday
Sumber : Instagram.com/kyteurope

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa