Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Honda Tiger Pakai Bodi Alumunium, Dijamin Bikin Pengen Punya

Fedrick Wahyu - Sabtu, 7 April 2018 | 18:00 WIB
Honda Tiger hasil garapan AMS Garage
Instagram / @ams_garage
Honda Tiger hasil garapan AMS Garage

Otomania.com - AMS Garage yang merupakan bengkel custom ternama asal Sanur, Bali sempat memamerkan hasil garapan mereka dengan basis Honda Tiger.

Namun, Honda Tiger garapan mereka benar-benar berubah bentuk dan mustahil orang tahu kalau itu adalah "si macan".

Tiger tersebut dimodifikasi dengan konsep cafe racer dengan full fairing. Uniknya, tak hanya konsepnya saja yang keren tapi bahan untuk bodinya pun cukup menarik.

Semua bagian bodinya terbuat dari alumunium yang dibiarkan tanpa ada kelir yang menempel.

(BACA JUGA: Macan Jadi-jadian, Kawasaki Ninja 250 Sedang Berkamuflase)

Detail finishing alumunium dengan teknik brushed
Instagram / @ams_garage
Detail finishing alumunium dengan teknik brushed

Sengaja dibiarkan tanpa cat hanya difinishing dengan teknik brushed. Hal itu pun membuat pantulan cahaya dari bodi motor menjadi terasa hangat.

Meski kelihatannya terbuat dari bahan sederhana, sebenarnya mengolah alumunium tidaklah mudah, karena dinilai gampang pecah.

Bahkan untuk menangani proses pembentukan lekukan bodi alumunium ini, para pentolan AMS Garage harus turun tangan.

Honda Tiger cafe racer garapan AMS Garage, Sanur, Bali
Instagram/@ams_garage
Honda Tiger cafe racer garapan AMS Garage, Sanur, Bali

Jika melihat hasinya yang seperti ini, tak heran kalau banyak orang luar negeri meminta AMS Garage yang menggarap motornya.

(BACA JUGA: Yamaha V-Ixion Streetfighter yang Tajam dan Futuristik)

Mau tahu lebih detailnya, lihat aja video dibawah ini.

Editor : Ditta Aditya Pratama
Sumber : otomotifnet.gridoto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa