Otomania.com - Penambahan aksesori mobil dengan mengganti lampu biasanya menjadi cara instan mendongkrak penampilan mobil. Salah satunya, lampu lazy concept atau lampu malas yang sedang digandrungi, seperti diterapkan untuk Mitsubishi Xpander ini.
"Kami tanam akrilik di dalam batok lampu. Dari belakang akrilik itu nantinya akan mengeluarkan cahaya," ujar Krisna, punggawa Lumens Light.
Menurutnya, tiap mobil bisa memiliki tampilan yang berbeda-beda, sebab desain dibuat sesuai permintaan. "Kalau desain yang benar-benar simpel bisa dikasih lebih murah dari kisaran harga standar" sambung Krisna.
(BACA JUGA: Aura Misterius Mitsubishi Xpander Berkat Satin Hitam)
Soal desain yang cukup ekstrim, Krisna mematok harga mulai dari Rp 3 - 4,5 juta. Pengerjaan tergantung desain, juga bergantung jenis LED yang dipakai dan tingkat kesulitannya.
Buat yang ingin mobilnya berlampu malas, bisa kontak Lumens Light melalui WA di +6282116617799.
Editor | : | Donny Apriliananda |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR