Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Begini Suara MotoE Yang Bakal Digelar 2019 Sebagai Pendamping MotoGP

Irsyaad Wijaya - Rabu, 7 Februari 2018 | 19:10 WIB
Motor yang digunakan di ajang balap MotoE
Motorcyclenews.com
Motor yang digunakan di ajang balap MotoE

Otomania.com - Balap motor dunia yang berteknologi listrik, MotoE bakal digelar pertama kali pada 2019 mendatang. Ajang ini secara resmi sudah dikenalkan ke khalayak umum, Selasa (07/02/2018), mengambil tempat di Roma, Italia.

Produsen pertama yang membuatnya bernama Motor Energica yang kemarin dipamerkan. Kelebihan motor ini tanpa perlu lagi menggendong mesin berkapasitas besar, karena sudah diganti dengan motor listrik.

Pengenalan MotoE di Roma 6 Februari 2018 lalu
Speedweek.com
Pengenalan MotoE di Roma 6 Februari 2018 lalu

Untuk pengisian daya sebelum bisa digunakan hanya perlu waktu sekitar 30 menit. Meskipun tanpa mesin, tenaga yang diluapkan bisa sebesar 147 tk.

Catatan akselerasi saat uji coba yaitu 0-100 kpj dalam waktu 3 detik dengan top speed maksimal 250 kpj. Nah, yang unik dari motor ini suaranya yang hampir tak terdengar.

(BACA JUGA: Balap Motor Listrik Pendamping MotoGP Siap Dikenalkan Resmi)

Berbeda dengan MotoGP yang punya teriakan knalpot menggelegar di telinga. Lengkingan yang dihasilkan motoE ini seperti belahan angin yang menghantam dedaunan, "suuuingg".

Pada ajang balap pertamanya MotoE ini akan di coba berputar sebanyak 10 lap. Untuk lebih jelasnya bagaimana suara MotoE ini simak video dibawah ini yang dijajal oleh Loris Capirossi.

Editor : Donny Apriliananda
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa