Motor Balap 2-Tak Suzuki Ini Punya 14 Gigi, Mesin Cuma 50 Cc tapi Kecepatannya Bisa Sekencang Ini

Naufal Nur Aziz Effendi - Selasa, 7 Maret 2023 | 13:00 WIB

penampakan motor balap Suzuki bermesin 2-tak 50 cc yang punya 14 percepatan, tapi top speednya kenceng banget. (Naufal Nur Aziz Effendi - )

sosial.com
detail girboks Suzuki RK67 yang punya 14 percepatan.

Baca Juga: Suzuki Punya Motor Baru Mirip Yamaha RX-King, Harga Lebih Murah dari Honda BeAT

Namun dibandingkan Suzuki GSX-R150, power to weight ratio RK67 tetap jadi yang terbaik karena bobotnya cuma 58 kg, lebih enteng dua kali lipat dibanding GSX-R150 yang berbobot 133 kg.

Dengan kombinasi power to weight ratio dan transmisi 14 speed tersebut, membuatnya bisa ngacir sampai 176 km/jam. Kenceng juga ya.

Keunikan lain yang dimiliki Suzuki RK67 adalah ukuran piston sampai kruk as, ternyata enggak lebih besar dari telapak tangan.

enoanderson.com
ukuran piston dan kruk-as Suzuki RK67 yang tidak lebih besar dari telapak tangan.

Meski begitu, limiter mesinnya bisa mencapai 20.000 rpm, takometer Kawasaki Ninja ZX-25R juga mentok di angka 20 ribu rpm.

Seusai dengan spesifikasi mesinnya, motor balap ini berlaga di ajang WorldGP di kelas 50 cc.

Buat yang belum tahu, WorldGP adalah balapan motor terakbar di dunia pada masa itu, bisa dibilang cikal bakalnya MotoGP di zaman sekarang.

Pada era 1960-an, ajang WorldGP terbagi menjadi banyak kelas, mulai dari 50, 125, 250, 350, sampai 500 cc.

enoanderson.com
Hans Georg Anscheidt saat menggeber Suzuki RK67.

Suzuki RK67 ini dulu dibesut Hans Georg Anscheidt, rider asal Jerman yang mampu mempersembahkan gelar juara dunia GP 50cc 1967.

Akhir tahun 1967, FIM mengumumkan untuk membatasi spek mesin 50 cc menjadi silinder tunggal dengan enam kecepatan transmisi.

Karena hal tersebut, Suzuki menghentikan pengembangan model berikutnya dari RK67, dan sekaligus menarik diri dari WorldGP tepat pada akhir 1967.