Otomania.com - Motor sport berfairing seharga Rp 102 juta ini sering dipakai buat balap, tapi dimensinya jangan diketawain.
Sebab, motor bernama Ohvale GP-2 ini punya dimensi mungil, tidak seperti sportbike kebanyakan yang ukurannya gambot.
Sebenarnya ada alasan utama Ohvale GP-2 ukuran bodinya kecil, karena motor ini dibikin untuk keperluan balap kelas junior.
Jadi karena dipakai para rider anak-anak ataupun remaja, ukurannya menyesuaikan pembalap di kelas tersebut.
Motor balap mungil ini juga jadi tunggangan utama para pembalap yang berlaga di ajang FIM Mini GP 2023 GP-2 190 Class.
Dari nama ajang balap tersebut, bisa ketahuan kalau Ohvale GP-2 mengusung jantung pacu berkubikasi 190 cc lansiran Daytona.
Mesin tersebut diklaim memiliki tenaga 20 dk, lalu untuk penyalur tenaga menggunakan girboks manual 4-percepatan.
Soal dimensi, Ohvale GP-2 memiliki ukuran panjang 1.610 mm x lebar 740 mm x tinggi 915 mm.
Meski termasuk mungil, dimensinya lebih panjang 130 mm, lebih lebar 110 mm dan lebih tinggi 127 mm dari Ohvale GP-0 yang jadi adiknya.
Baca Juga: Suzuki GSX Ini Punya Tampang Sangar ala Sportbike, tapi Mesin Sama Dimensinya Jangan Diketawain
Soal dimensi, Ohvale GP-2 memiliki ukuran panjang 1.610 mm x lebar 740 mm x tinggi 915 mm.
Meski termasuk mungil, dimensinya lebih panjang 130 mm, lebih lebar 110 mm dan lebih tinggi 127 mm dari GP-0.
Karena ukurannya jadi lebih besar, dudukan mesin Ohvale GP-2 diubah posisinya supaya memiliki titik Center of Gravity (CG) terbaik yang berpengaruh terhadap handling.
Pivot swingarm juga disetting ulang, agar tegangan rantai tetap optimal saat digeber dalam kecepatan tinggi.
Untuk bagian pengereman kini dipercayakan pada produk J.Juan asal Spanyol, terdiri dari kaliper radial 4-piston serta cakram berukuran 220 mm.
Untuk bagian kaki-kaki, Ohvale GP-2 menggunakan pelek berukuran 12 inci atau lebih besar dari GP-0 yang masih 10 inci.
Melansir dari halaman ohvaleusa.com, motor balap mungil ini harganya mulai 6.749 dollar AS atau setara Rp 102,8 jutaan (1 dollar AS = Rp 15,239.60 per 1 Maret 2023).