Cafe Racer Imut Resmi Meluncur, Resmi Jadi Pesaing Honda Monkey

Parwata,Muhammad Farhan - Jumat, 3 Maret 2023 | 13:00 WIB

CFMoto Papio XO-1 bisa jadi pesaing Honda Monkey (Parwata,Muhammad Farhan - )

CFMoto
Mesin CFMoto Papio XO-1

Baca Juga: Mirip Vespa LX 125, Motor Baru Bergaya Retro Ini Harganya Lebih Murah dari Honda PCX 160

Pengereman pakai sistem cakram di kedua roda, dengan dimensi kaki-kaki mini yaitu pakai velg 12 inci dibalut ban 120/70 di depan dan 130/70 untuk belakang.

Sementara sektor rangka, kaki-kaki hingga fitur masih serupa dengan versi sport nakednya.

Meski ukurannya mini, motor ini tetap dirancang bisa dinaiki oleh penumpang belakang berkat adanya footstep dan jok buat boncengan.

CFMoto
Kaki-kaki CFMoto Papio XO-1

Dipasarkan di Eropa CFMoto Papio XO-1 dipasarkan dengan banderol harga setara Rp 20 jutaan.

Bandingkan dengan Honda Monkey 125 di Tanah Air yang harganya sudah tembus Rp 82,533 juta OTR Jakarta.

Rasanya menarik kalau masuk Indonesia, dipasang sebagai motor segmen hobi kelas premium tetapi harganya lebih terjangkau.