Jambret Zaman Sekarang Pilih Satria FU150 Dibanding RX King, Pembalap Legendaris Ceritakan Awal Mulanya

Parwata,Ahmad Ridho - Senin, 27 Februari 2023 | 09:00 WIB

Yamaha RX-King dijuluki motor jambret, dan sekarang digantikan Suzuki Satria FU ? (Parwata,Ahmad Ridho - )

Otomania.com - Motor legendaris 2-tak, Yamaha RX-King ramai dijuluki sebagai motor jambret, tergantikan Suzuki Satria F150?

Nama motor mesin 2-tak Yamaha RX-King identik dengan kriminalitas jalanan jambret.

Julukan motor jambret Yamaha RX-King, sampai sekarang tidak diketahui siapa dan kapan pertama kali yang memberikan nama panggilan tersebut.

Salah satu dedengkot yang punya pengalaman menarik dengan Yamaha RX-King yang saat itu diwawancarai MOTOR Plus-online adalah Dicky 'Jambret' Setiawan.

Dicky 'Jambret' Setiawan yang dikenal sebagai pembalap road race punya pengalaman menarik dengan Yamaha RX King.

Saat remaja ia memang dikenal suka kebut-kebutan di kota kelahirannya di Solo, Jawa Tengah.

Meski sempat beberapa kali berurusan polisi karena balapan liar, tapi itu menjadi awal kesuksesannya Dicky sebagai pembalap road race.

Akrab dengan Yamaha RX King semasa mudanya, Dicky blak-blakan mengungkap awal mula motor kencang Yamaha ini dijuluki motor jambret.

"Karena waktu itu sekitar tahun 80-an pilihan motor yang paling kencang ya RX King ini. Belum ada pilihan yang lain," buka sang juara nasional di tahun 1995 dan 1996 ini.

Didiet Abdillah/Otomotifnet
Dicky 'Jambret' Setiawan ungkap awal mula RX King dikenal sebagai motor jambret dan digantikan Satria FU sekarang.

Baca Juga: Modal Koil Speedboat, Performa Yamaha RX-King Jadi Makin Beringas, Ini Tips dari Bengkel Spesialis

"Dan sebenernya mereka (pelaku), memakai RX King pinjaman bukan motor pelaku. Pelaku meminjam motor teman mereka nongkrong untuk melakukan kejahatan," terangnya.

Nah, dari situ kemudian menjadi sering terjadi higga akhirnya Yamaha RX King dikenal sebagai motor jambret.

Tetapi saat ini trennya berubah, pelaku kejahatan memilih Satria FU, Dicky Jambret memberikan penjelasan.

"Karena memang motor bekas Yamaha RX King sudah mahal, unitnya jarang ada dan sudah banyak masuk ke komunitas," ungkap Dicky.

"Para pemilik Yamaha RX King pastinya sayang. Nah sekarang yang efisien motor apa, akhirnya pelaku memilih Satria F150," lanjut mekanik Gokart ini.

Dicky juga menambahkan, aksi jambret yang sering dilakukan pelaku bermula dari keisengan yang malah kebablasan.

"Banyak juga yang memang pelaku kriminal, tapi ada juga pelaku yang awalnya cuma iseng-iseng. Tapi hasilnya lumayan, malah nyandu seperti orang merokok awalnya coba-coba," bebernya.

Namun, yang harus diingat menurut Dicky, kalau memang pelaku kejahatan enggak pandang merek motor.

"Kalau memang aslinya penjahat ya mau naik motor apa saja pasti bisa, mau naik Mio atau motor lainnya yang penting pelaku dapat hasil," pungkasnya.