Langsung dari China, Begini Rasa Berkendara Mobil Baru Chery Omoda 5 Rival Honda HR-V

Aries Aditya Putra,Parwata - Minggu, 12 Februari 2023 | 10:00 WIB

Coba Mobil Baru Chery Omoda 5 dari Pabrikan Langsung (Aries Aditya Putra,Parwata - )

Otomania.com - Mencoba mobil baru Chery Omoda 5 yang keluar dari pabrikan, seperti apa rasanya?

Dalam acara media trip ke Wuhu, China, tim redaksi berkesempatan untuk mencoba mobil baru Chery Omoda 5.

Chery Omoda 5 menggunakan mesin yang sama dengan Chery Tiggo 7 Pro, yakni mesin turbo 1.500 cc yang mampu hasilkan tenaga 155 dk dan torsi 230 Nm yang disalurkan melalui CVT.

Saat ini, mobil baru Chery Omoda 5 baik dengan setir kiri maupun kanan, baru diproduksi di fasilitas pabrik Wuhu, China.

Mobil baru Chery Omoda 5 nantinya akan diproduksi di Indonesia sekaligus akan menjadi basis produksi mobil-mobil setir kanan.

Aries Aditya/GridOto.com
Mesin mobil baru Chery Omoda 5

Lalu akan diekspor ke beberapa negara Asia Tenggara, Afrika Selatan termasuk juga United Kingdom.

Menariknya, unit tes mobil baru Omoda 5 yang dicoba oleh GridOto sudah menggunakan setir kanan.

Sama seperti dengan unit yang sudah dicoba di Tanah Air beberapa saat lalu. Namun, Omoda 5 ini bisa dieksplor lebih banyak di fasilitas Proving Ground milik Chery.

Dan mudah saja untuk mencapai kecepatan 100 km/jam dengan hantaran tenaga yang cukup halus khas CVT.