Otomania.com - Buat yang melirik Mobil Baru Honda HR-V, perlu tambah dana cadangan, sebab ada penyesuaian harga.
Menjelang akhir Januari 2023, terpantau harga mobil baru Honda HR-V mengalami penyesuaian harga.
Hal tersebut berdasar dari situs resmi Honda-Indonesia.com, bahwa banderol harga terbaru Honda HR-V terbaru kini mulai Rp 375,9 juta hingga Rp 529,9 juta on the road (OTR) DKI Jakarta.
Pada sebelumnya, Honda HR-V harganya masih berada di angka Rp 364,9 juta hingga Rp 515,9 juta OTR DKI Jakarta.
Berarti ada kenaikan harga harga Rp 11-14 juta untuk masing-masing tipe Honda HR-V.
Untuk pasar otomotif di Tanah Air, Honda HR-V memiliki empat pilihan tipe yang terdiri dari S, E, SE yang lebih elegan, dan RS yang lebih sporti dan merupakan varian tertinggi.
Yang semua tipe dari All New HR-V tersebut juga sudah dilengkapi dengan paket teknologi keselamatan Honda Sensing.
Fitur Honda Sensing pada HR-V tersebut yakni Collision Mitigation Braking System (CMBS), Road Departure Mitigation System (RDM),
Kemudaian ada Adaptive Cruise Control with Low Speed Follow (ACC with LSF), Lane Keeping Assist System (LKAS), Lead Car Departure Notification (LCDN), dan Auto High Beam (AHB).
Baca Juga: Mobil Baru Mirip Daihatsu Tanto Didaftarkan di Indonesia, Harga Aslinya Cuma Rp 150 Jutaan