Motor Baru Penerus Honda Win 100 Telah Dirilis, Pakai Mesin Injeksi Naik Jadi 110 cc

Parwata,Muhammad Farhan - Kamis, 19 Januari 2023 | 08:00 WIB

Penerus Honda Win, Mesin Honda CD 110 sudah injeksi berteknologi eSP (Parwata,Muhammad Farhan - )

Otomania.com - Meluncur motor baru yang bisa disebut penerus Honda Win 100, desainnya sederhana namun fungsional, mesinnya naik jadi 110 cc dan sudah pakai injeksi. 

Dengan tampilan klasik yang dimilikinya, Honda Win 100 kini banyak dijadikan sebagai motor hobi.

Honda Win 100 yang juga punya julukan motor 'Pak Camat' ini sudah lama dihentikan produksinya.

Kalau dulu motor produksi Honda ini namanya Honda Win 100, ternyata kini lahir penerusnya dengan nama Honda CD 110.

Dari namanya ketahuan, dulu bermesin 100 cc dengan karburator kini naik naik jadi 110 cc dan sistem pembakarannya sudah sistem injeksi.

honda2wheelersindia.com
Penerus Honda Win, Mesin Honda CD 110 sudah injeksi berteknologi eSP

Desain Honda CD 110 juga dapat sentuhan modern, seperti cover headlamp, bodi lebih aerodinamis, dan pemakaian velg cast wheel (CW).

Namun begitu, secara umum konsepnya masih sama dengan Win 100, yang dirancang sebagi motor pekerja yang fungsional.

Jika Honda Win 100 model mesinnya tidur mirip motor bebek, pada Honda CD 110 bermesin tegak ala motor sport dengan kubikasi 109 cc.

Mesin tersebut diklaim menghasilkan tenaga sebesar 9 dk @7.500 rpm dengan torsi maksimum 9,3 Nm @5.500 rpm.