Enak Buat Perjalan Jauh, Harga Motor Baru Honda PCX 160 Naik per Januari 2023, Mau Beli Wajib Siapin Uang Segini

Naufal Nur Aziz Effendi - Minggu, 8 Januari 2023 | 18:00 WIB

Harga motor baru Honda PCX 160 per Januari 2023 mengalami kenaikan. (Naufal Nur Aziz Effendi - )

Otomania.com - Enak Buat Perjalan Jauh, Harga Motor Baru Honda PCX 160 Naik per Januari 2023, Mau Beli Wajib Siapin Uang Segini.

Motor baru Honda PCX 160 bisa dibilang cocok buat konsumen yang suka melakukan perjalan jauh.

Sebab motor matic gambot ini punya jok lega, sandaran kaki luas, sampai windshield depan yang meminimalisir terpaan angin ke wajah pengendara.

Dilihat dari spesifikasinya, Honda PCX 160 tergolong powerful di kelasnya.

Honda PCX 160 dibekali mesin 156,9 cc 4 langkah, 4 katup, berteknologi eSP+.

Sudah mengadopsi tipe pendingin cairan serta sistem suplai bahan bakar injeksi canggih PGM-FI khas Honda.

Daya maksimum yang dikeluarkan mesin Honda PCX 160 mencapai 15,7 dk 8.500 rpm dan torsi 14,7 Nm di 6.500 rpm.

Fitur-fiturnya pun sudah canggih seperti motor baru zaman kekinian, mulai dari pencahayaan LED, panel instrumen digital, Honda Smart Key System.

Lanjut ada USB power charger, posisi tangki bensin di dek depan, bagasi berkapasitas 30 liter, sampai rem ABS.

astra-honda.com
detail tampilan Honda PCX 160.