Cari Ikan Malah Dapat Honda CRF, Nomor Rangka dan Mesin Jadi Petunjuk Pemilik Aslinya

Parwata - Rabu, 28 Desember 2022 | 19:00 WIB

Honda CRF yang ditemukan Tarmudji saat mencari ikan di Waduk Mojomanis Kabupaten Lamongan, dibawa ke Polsek Kembangbahu, Selasa (27/12/2022). (Parwata - )

Otomania.com - Cari Ikan Malah Dapat Honda CRF, Nomor Rangka dan Mesin Jadi Petunjuk Pemilik Aslinya.

Seorang warga menemukan satu unit motor trail Honda CRF utuh dari dalam bendungan saat sedang mencari ikan.

Warga yang menemukan motor trail dalam waduk tersebut bernama Tarmudji, yang berasal dari Desa Lopang Kecamatan Kembangbahu Kabupaten Lamongan, Jawa Timur.

Motor trail merek Honda CRF tersebtu ditemukan di kedalaman Waduk Mojomanis Kabupaten Lamongan, pada Selasa (27/12/2022).

Bermula saat Tarmudji kaget saat kakinya menginjak benda aneh di pintu Waduk Mojomanis Desa Lopang Kecamatan Kembangbahu Kabupaten Lamongan tersebut.

Ia tak sengaja menginjak ban motor trail CRF itu yang ternyata motor dalam keadaan utuh.

"Saya cari ikan, dan tanpa sengaja kaki saya menginjak benda aneh seperti ban, kemudian saya raba ternyata motor. Dan masih utuh," aku Tarmudji.

Tarmudji, kemudian memberi tahukan penemuannya itu ke warga sekitar waduk hingga sampai ke Polsek Kembangbahu.

Kemudian, polisi dibantu warga kemudian membawa motor tersebut ke Mapolsek Kembangbahu.

Baca Juga: 11 Bulan Hilang Honda BeAT Nyangkut di Jala Ikan Nelayan, Begini Kisahnya